Tutup 2019 dengan Gemilang, DANA Dorong Pertumbuhan Infrastruktur Ekonomi Digital Indonesia dengan Inovasi Produk dan Kolaborasi Strategis
Jakarta, 28 Januari 2020-DANA, Dompet Digital lndonesia, menutup tahun 2019 dengan pencapaian yang membanggakan. Sepanjang 2019, DANA telah menghadirkan beragam fitur inovatif untuk memperkaya kapabilitasnya sebagai dompet digital dari, oleh, dan untuk Indonesia. DANA telah membangun kolaborasi sinergis dengan banyak pihak, termasuk dengan perusahaan teknologi internasional, hingga ke berbagai lembaga penyedia layanan untuk publik di seluruh Indonesia.
Setelah merilis aplikasi dompet digital DANA di Play Store untuk pengguna Android dan di App Store untuk pengguna ioS pada November 2018, dan mengumumkannya secara resmi dalam acara Grand Launching pada awal Desember 2018, DANA terus mengalami pertumbuhan yang signifikan baik dari segi bisnis maupun jumlah karyawan.
Vincent Iswara, CEO dan salah satu pendiri DANA mengatakan bahwa selain inovasi yang berkelanjutan serta kolaborasi strategis yang terus dibangun dengan berbagai pihak, faktor lain yang menjadi motor penting pendorong pertumbuhan DANA adalah peningkatan infrastruktur keuangan digital yang memperluas akses untuk transaksi bagi pengguna, serta jaminan keamanan dan perlindungan 100% untuk pengguna DANA.
"Inovasi produk dan teknologi, kolaborasi dengan berbagai pihak baik dari berbagai institusi keuangan dan pelaku usaha dari berbagai skala bisnis, serta dukungan penuh terhadap penerapan QRIS (Quick Response Code Indonesia Standard) yang diinisiasi oleh Bank Indonesia merupakan upaya kami untuk terus meningkatkan kapabilitas, keandalan, dan memperkaya user experience bagi pengguna DANA," ujar Vincent.
la menekankan, "Dompet digital DANA dikembangkan di lIndonesia, oleh talenta-talenta muda Indonesia, dan untuk masyarakat Indonesia. Kami ingin DANA menjadi dompet digital yang Trusted (terpercaya), Friendly (mudah dan nyaman digunakan oleh pengguna), serta Accessible (dapat diakses oleh setiap lapisan masyarakat) untuk mendukung berbagai transaksi digital, baik secara online maupun offline. Ini sesuai dengan visi DANA sebagai jembatan bagi masyarakat Indonesia menuju ke era keuangan digital yang semakin inklusif dengan membangun budaya nontunai dalam rangka mendukung peningkatan ekonomi digital di Indonesia."
Vincent juga menilai Program DANA Protection yang menjamin 100% keamanan dana pengguna efektif dalam membangun kepercayaan masyarakat bahwa bertransaksi nontunai secara digital menggunakan DANA aman dan terlindungi. "Bagi DANA, keamanan adalah kunci dan prioritas utama, inilah dasar kepercayaan pengguna dan menjadi pertimbangan utama masyarakat untuk beralih ke budaya transaksi nontunai secara digital. Zero Data Sharing Policy dan Money Back Guarantee merupakan bukti komitmen kami dalam mengutamakan keamanan pengguna dalam bertransaksi,"ungkapnya.
Banyak tonggak sejarah baru yang ditorehkan DANA di sepanjang tahun 2019. Selain pertumbuhan jumlah pengguna yang siginifikan, DANA Juga membuka kerja sama baru dengan mitra bisnis dari berbagai skala dan bidang usaha, termasuk mitra UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah), dan dari beragam industri.
Di tahun 2019, DANA memperkuat posisinya sebagai infrastruktur pembayaran digital di lndonesia dan memasuki industri transportasi melalui kerjasama strategis dengan Bluebird serta merambah industri logistik lewat kerja sama dengan JNE. Di tahun yang sama, DANA juga masuk ke layanan secure parking di beberapa mal di Jakarta dan hadir di Samsung Pay. Tidak berhenti sampai disitu, DANA mengawali 2020 dengan tonggak baru, sebagai satu-satunya opsi pembayaran digital selain kartu kredit dan gift card dalam bertransaksi di ekosistem milik perusahaan teknologi internasional.
"Sejak awal, DANA dikembangkan sebagai infrastruktur pembayaran yang berkonsep open platform, dapat digunakan dan diakses oleh siapapun. DANA bisa digunakan di beragam platform dan terbuka dengan kolaborasi dengan para pelaku usaha dari beragam industri. Kolaborasi dengan berbagai pelaku usaha dari beragam industri otomatis memperluas jangkauan layanan DANA, dan sangat positif untuk mengedukasi sekaligus menguatkan kepercayaan masyarakat terhadap kemudahan dan keamanan bertransaksi digital menggunakan DANA," Vincent menjelaskan.
Menjadi Mitra DANA Bisnis kini semakin mudah, cepat, dan praktis, dengan adanya akses pendaftaran langsung melalui aplikasi dompet digital DANA, yang turut mendorong makin banyak pelaku usaha dari berbagai skala untuk berkomitmen menjadi Mitra DANA Bisnis dan memanfaatkan dompet digital DANA sebagai infrastruktur transaksi digital nontunai mereka. Mitra DANA Bisnis tidak terbatas dari kalangan pelaku usaha kreatif di lingkungan urban, tapi juga kalangan pedagang kecil dan pedagang pasar tradisional di daerah dan pedesaan.
Saat ini, mitra merchant UMKM DANA (DANA Bisnis) telah tersebar dari Sabang sampai Merauke, dengan lima provinsi sebaran terbanyak di DKI Jakarta, Jawa Tengah, Banten, Jawa Barat, dan Jawa Timur. Adapun lima jenis usaha terbanyak dari para mitra DANA Bisnis adalah usaha makanan dan minuman, sembako, layanan seluler/pulsa, pakaian dan aksesoris, dan barang elektronik.
Makin Inklusif dengan QRIS
Salah satu tonggak penting dalam perjalanan DANA yang mulai dilakukan pada 2019 adalah implementasi QRIS. DANA sebagai perusahaan teknologi pembayaran digital Indonesia, patuh dan menghormati aturan dan peraturan, dan menjadi yang pertama dalam mengimplementasikan QRIS 100% di semua mitra merchant DANA di seluruh Indonesia. Dompet digital DANA sudah dilengkapi dengan fitur pemindaian yang mampu membaca QRIS.
"DANA percaya bahwa implementasi QRIS akan berdampak positif dalam mempercepat terwujudnya budaya transaksi nontunai secara digital di Indonesia. Kami yakin penerapan standardisasi QRIS akan membuat DANA makin inklusif karena transaksi dapat terjadi secara langsung dan tepat waktu (real time) sehingga akan lebih banyak masyarakat Indonesia yang terdorong untuk berpindah menggunakan transaksi nontunai dan nonkartu," papar Vincent.
Chief Legal & Compliance Officer DANA, Dina Artarini, menambahkan bahwa implementasi QRIS 100% di semua mitra merchant DANA juga merupakan bentuk kepatuhan DANA terhadap peraturan Bank Indonesia yang tertuang dalam Peraturan Anggota Dewan Gubernur Bank Indonesia (PADG) No.21/18/PADG/2019.
DANA Berbeda
DANA berbeda dengan aplikasi uang elektronik atau dompet digital lainnya karena DANA merupakan dompet digital yang kaya akan fitur unggulan seperti Card Binding untuk penyimpanan kartu debit dan kartu kredit, P2P Transfer (Send DANA dan Request DANA), dan Biller Reminder.
Norman Sasono, Chief Technology Officer DANA mengatakan bahwa fitur Card Binding menjadi salah satu fitur inovatif yang membedakan DANA dari layanan pembayaran digital lainnya. Melalui fitur ini, pengguna dapat menyimpan kartu kredit dan kartu debitnya dalam dompet digital DANA, untuk digunakan sebagai alternatif sumber dana transaksi nontunai selain Saldo DANA.
"Dengan adanya fitur Card Binding, pengguna DANA bisa move on dari top up. Mereka tak perlu khawatir jika saldo DANA-nya kurang atau kosong sekalipun. Fitur ini juga melindungi kartu kredit dan kartu kredit dari penyalahgunaan pihak yang tidak bertanggung jawab-lebih aman dan praktis. Kami bekerja sama dan mendapatkan dukungan dari dunia perbankan dalam pengembangan fitur ini," ujar Norman.
la menyebutkan bahwa selama 2019, masyarakat paling banyak memanfaatkan dompet digital DANA untuk mendukung transaksi gaya hidup mereka, mulai dari pembelian pulsa, melakukan pembayaran offline seperti di kafe dan restoran, transfer uang, melakukan pembayaran tagihan listrik dan lain-lain, serta untuk melakukan transaksi gaming.
Fitur-fitur inovatif tersebut dihadirkan untuk menjawab kebutuhan gaya hidup masyarakat modern yang ingin praktis, tapi tetap produktif dan terproteksi keamanannya. "DANA akan terus mengembangkan teknologi agar mampu menciptakan inovasi yang dapat terus memenuhi kebutuhan pengguna di masa depan. Untuk ini, DANA diperkuat oleh talenta-talenta muda Indonesia penuh potensi dan memiliki kompetensi global. Dari keseluruhan Tim DANA yang kami sebut DANAm8s', 55% di antaranya adalah engineers dan mereka semua merupakan talenta-talenta ASLI Indonesia," kata Norman.
Penghargaan untuk DANA
Selain mendapatkan pengakuan dari berbagai perusahaan, lembaga, serta brand bereputasi global melalui kolaborasi yang dilakukan di sepanjang 2019, DANA juga mendapatkan beberapa penghargaan, sebagai berikut:
Penghargaan The Most Innovative e-Wallet dari Mastercard Google Play Users' Choice App dan Google Play Best Everyday Essential HR Excellence Awards 2019 untuk kategori Excellence in Corporate Wellness, Excellence in Employee Engagement, Excellence in HR Innovation, dan Excellence in Retention Strategy Marketing Award 2019 untuk kategori The Best in Marketing Campaign Tempo Financial Awards 2019 sebagai "The Best Payment Fintech in Customer Satisfaction" untuk Kategori E-Wallet
Komentar
Posting Komentar